Abu Bakar Siddiq –
Madinah (foto dari sabspoint)
|
Masjid
Abu Bakar Siddiq R.A.merupakan salah satu dari tiga masjid tua bersejarah di
barat daya (sebelah timur bagian selatan) Masjid Nabawi di Madinah. Masjid ini
berjejer dengan Masjid
Ghamama dan Masjid Ali. Hanya terpaut sekitar 40 meter dari Masjid
Ghamama dan merupakan salah satu masjid yang kemungkinan besar akan turut
di robohkan oleh pemerintah Saudi Arabia dalam rangka perluasan masjid Nabawi
dalam waktu dekat ini.
Ada
dua versi tentang latar belakang sejarah Masjid Abu Bakar, versi pertama
menyebutkan bahwa di lokasi masjid ini, Khalifah Abu Bakar Siddiq semasa
hidupnya pernah menyelenggarakan sholat Hari Raya bersama Rosululah dan muslim
terdahulu. Versi kedua menyebutkan bahwa dilokasi masjid ini berdiri dulunya
merupakan rumah kediaman Abu Bakar Siddiq. R.A.
View Masjid Abu Bakar Siddiq in a larger map
Karena
latar belakang sejarah tersebutlah, masjid ini dibangun di lokasi ini. lokasi
nya berdiripun hanya terpaut sekitar 335 meter dari Masjid Nabawi. Khalifah
Umar Bin Abdul Aziz sekitar tahun ke 50H kemudian dibangun ulang dalam
bentuknya sekarang oleh Sultan Mahmud Khan al-Utsmani (Sultan Mahmud II, wafat
tahun 1255 H/ 1839M), dan direnovasi oleh Raja Fahd tahun 1411H tanpa mengubah
bentuk aslinya. Luas Masjid Abu Bakar berukuran 19.5 x 15 m.
::: Baca Juga :::
No comments:
Post a Comment